PLANET YANG KEHILANGAN LAUTAN
Planet Yang Kehilangan Lautan
Miliaran tahun yang lalu, permukaan Mars jauh berbeda dengan sekarang. Lokasi yang sekarang hanya padang pasir merah nan kering, dulunya merupakan lautan luas yang menyelimuti 20% permukaan Mars. Itu artinya, dulu lautan di Mars melingkupi area yang lebih besar dibanding area yang dilingkupi oleh lautan Atlantik di Bumi!
Air dari lautan luas ini ternyata cukup untuk menutupi seluruh permukaan Mars dengan lapisan air bisa mencapai kedalaman 100 meter!
Informasi tentang laut tersebut diperoleh dari penelitian atmosfer Mars. Para ilmuwan melakukan penelitian dengan mempelajari dua tipe air. Yang pertama, air normal seperti yang kita minum dan mandi.
Air lainnya merupakan jenis air yang di mengandunghidrogen tipe khusus, yang disebut deutrium. Air yang terbentuk dari deutrium memiliki kandungan hidrogen lebih banyak sehingga air jadi lebih berat dibanding air yang normal.
Hal ini penting karena itu berarti cahaya matahari megubah air normal yang lebih ringan menguap (menjadi uap) dan melayang ke luar angkasa lebih cepat dibanding tipe air lainnya.
Jadi, dengan mempelajari dan membandingkan air yang lebih berat dan air yang normal di atmosfer Mars, kita bisa mengetahui jumlah air normal di Mars yang sudah menghilang ke luar angkasa.
Hasil penelitian terbaru juga mengungkapkan kalau Mars dulunya merupakan planet basah dalam waktu yang lebih lama dari yang diduga para ahli. Artinya, pada suatu waktu di masa lalu, Mars cocok untuk kehidupan dalam waktu yang lebih lama dari yang diduga.
Fakta menarik: Dulu Mars memiliki lebih banyak air di bawah permukaannya. Dan sebagian air itu mungkin masih ada saat ini!
Sumber: Dipublikasi kembali dari Space Scoop Universe Awareness edisi Indonesia
0 komentar:
Posting Komentar